| Abstract |
Manifestasi panas di Suoh sebagian besar ditemukan di daerah kegiatan vulkanik muda. Pada umumnya, sistem panasbumi yang terkait dengan aktivitas magmatik ini memiliki panas dan tingkat permeable yang cukup baik sehingga cairannya secara alami dapat membentuk saluran-saluran yang dapat memindahkan panas secara konveksi di atas sumber panas magmatik. Manifestasi-manifestasi termal yang ditemukan di cekungan Suoh berada di ketinggian 250-300 m diatas permukaan laut (dpl), sedangkan cakupan kegiatan termal yang berada disekitar gunung berapi Sekincau dapat mencapai area 1.300 m dpl. Terdapat beberapa lokasi manifestasi termal terpisah di Suoh, yaitu beberapa danau di Kalibata (Danau Asam, Danau Minyak dan Danau Lebar), mata air Way Haru, dan beberapa mata air di Srirejo. Kegiatan termal yang paling aktif di Suoh terjadi di Kalibata, diantara dan diarah barat dua danau; Danau Asam dan Danau Lebar. Pada daerah luas sekitar 5 km2 terdapat beberapa mata air panas mendidih dengan laju aliran yang tinggi, teras silika, kolam lumpur, permukaan tanah yang mengeluarkan uap (steaming ground) dan banyak fumarol. Penyebaran aktivitas termal di Suoh tergolong besar dan mencakup interval ketinggian yang besar dibandingkan dengan lapangan Panasbumi lainnya. Daerah dengan debit termal sangat kuat di Souh memberikan konfirmasi yang sangat baik bahwa sumber daya Panasbumi bersuhu tinggi ada di setiap area. Kekuatan dan luasnya aktivitas termal merupakan indikator positif untuk menentukan reservoir Panasbumi sebelum pemboran. Daerah prospek utama dengan Up welling system berada disekitar daerah Kalibata - Danau Asam sedangkan Out flow kearah selatan (daerah Srirejo). Sistem panasbumi daerah Suoh didominasi air panas (dua phasa) dalam reservoir batuan sedimen dengan suhu berkisar 250 -290 oC. |